Cara Mengganti Ukuran Default Halaman Printer Menjadi Ukuran Kertas Folio

Assalaamu alaikum sahabat guruKATRO,

Kebanyakan, .... bahkan hampir semua printer yang beredar di Indonesia ternyata tidak mendukung hasil printer dengan ukuran kertas F4 atau halaman folio. Padahal pada kenyataannya kita terlalu sering menggunakan hasil print out dengan ukuran tersebut.

Dengan keadaan yang seperti itu, tentunya kita akan sedikit direpotkan untuk selalu mengatur agar hasil printer memiliki ukuran f4 atau folio disetiap hendak mencetak halaman word ataupun excel yang baru saja dibuat.

Sebenarnya cara itu juga tidak terlalu sulit, disaat kita membuka halaman kerja word, hanya dengan mengatur melalui tab Page Layout, kemudian pilih Size, lalu pilih tab Paper.

Rata rata default setting printer menggunakan ukuran Letter ( 8 1/12 x 11 in ), atau bila dalam satuan ukuran mm (215.9 x 279.4 mm). Tinggal ubah saja nilai (8 1/12 x 11) menjadi (81/2 x 12.99) atau ukuran (215.9 x 330). Maka jadilah itu panjang dan lebar halaman folio alias F4.

Perbedaan ukuran Leter dengan Folio hanyalah pada panjangnya saja.

Ukuran Leter hanya sepanjang 11,00 inch atau 279,4 mm atau sangat mendekati 28 cm.
Maka Ukuran Folio sepanjang 12,99 inch atau 330,0 mm atau 33cm

Sedangkan untuk lebarnya sama, 8 1/2 inch atau 219,6 mm atau 21,96 cm

Agak sedikit perlu mengernyitkan dahi bila itu di aplikasikan pada halaman kerja excel. Cara setting agar hasil printing bisa sangat mendekati ukuran folio adalah dimulai dari tab Page Layout, kemudian pilih Paper size Legal (8 1/2 x 14 in atau 215.9 x 355.6 mm). Inilah bedanya dengan word, pada excel kita tidak diberi kesempatan untuk mengubah 14 in menjadi 12.99 in. atau dari 355.6 mm menjadi 330 mm.

Solusinya, pilih tab Margins, lalu atur nilai Right menjadi 1.1 in (dalam ukuran kertas Legal). Dan ini diasumsikan sebagai sisa halaman tepi kanan = 0 (dalam ukuran kertas FOLIO), selanjutnya bila kita ingin mengatur sisa halaman kanan selebar 1/2 inch, tinggal kita naikkan nilai 1.1 in menjadi 1.1 + 0.5 = 1.6 inch.

Akan lebih mudah dimengerti bila pengaturan halaman excel itu dalam satuan ukuran mm atau cm (harap maklum karena masyarakat Indonesia rata rata lebih mengenal satuan ukuran meter daripada satuan ukuran inch). Bila dalam satuan ukuran mm, mengubah dari ukuran Legal menjadi Folio adalah dengan mengatur lebar sisa tepi kanan senilai 25.6 mm, atau 2.56 cm. Ini masih mengandung arti bahwa dalam pandangan kertas Folio sebagai sisa 0 mm di tepi kanan.

Jadi bila ingin mengatur misalnya sisa tepi kanan selebar 20 mm atau 2 cm, maka nilai Right = 25.6 + 20 = 45,6 mm, atau sekitar 4,5 cm.

Bila Printer yang sedang digunakan memang benar benar tidak menyediakan format halaman folio, sedang kita cukup sering memanfaatkan hasil cetak folio, dan agar kita tidak direpotkan oleh pengaturan seperti diatas, cobalah ubah default setting halaman printer agar setelan dasar menjadi kertas ukuran folio, sehingga setiap kali akan print halaman, maka akan otomatis sudah berukuran kertas folio, dan kita tinggal mengatur sisa tepi halaman saja sesuai kebutuhan.

Lebih dalam tentang cara mengatur halaman print, silakan MASUK KESINI

Adapun cara mengubah setting default halaman printer adalah sbb :

Buka Star, lalu pilih Control Panel,

kemudian pilih Device and Printer

Berikutnya klik kanan shortcut (logo) printer yang akan di setting halaman cetaknya, misalnya guruKATRO menggunakan printer EPSON L210

Klik kanan lalu pilih : Printing preferences



Pada Tab Main, klik kotak pilihan yang berada di belakang Document size, dan pilih User-Defined
atau mungkin ada printer yang menggunakan bahasa Custom



Setelah muncul jendela popup, silakan ubah nilai :

Width yang asalnya 8.50in biarkan apa adanya,
sedangkan
Height yang asalnya 11 in menjadi 12,99 in



atau bila asalnya 279.4 mm ubah menjadi 330 mm



atau bila asalnya 28 cm atau 27.99cm , ubah menjadi 33 cm ...........


Selanjutnya kilk saja OK ....OK .... OK....hingga tertutup semua jendela.

Dengan demikian maka setiap kita membuat halaman kerja baru, baik word maupun excel akan secara otomatis halaman print ter format untuk ukuran kertas folio. Tinggal kita atur sisa pada keempat tepi halaman dengan nilai yang akan sama persis dengan yang diinginkan


bagikan Artikel ini melalui :

Demikian Posting tentang Cara Mengganti Ukuran Default Halaman Printer Menjadi Ukuran Kertas Folio yang dapat guruKATRO sajikan, mohon maaf bila masih banyak kekurangannya, kritik dan saran serta pertanyaan dapat disampaikan melalui kolom komentar.

Terima kasih